Jumat, 16 Januari 2026

Breaking News

  • Kemah Budaya Wartawan HPN 2026 Digelar di Baduy, PWI Tekankan Penghormatan Adat   ●   
  • Revolusi Perizinan di Pekanbaru: Lewat Sip Aman, Urus PBG Tak Lagi Bertahun-tahun   ●   
  • Rahasia Awet Muda Tanpa Skincare Mahal, Ini Kebiasaan Sehari-hari yang Jarang Disadari   ●   
  • Dinilai Bertentangan dengan Perda, DPRD Pekanbaru Bahas Perwako RT/RW   ●   
  • Insiden Berulang Pipa Gas TGI di Riau, Pakar Nilai Inspeksi Tak Menyeluruh   ●   
APBD Perubahan Pekanbaru 2025 Disahkan Rp3,21 Triliun, Fokus Bayar Utang dan Perbaikan Jalan
Kamis 02 Oktober 2025, 10:15 WIB
Foto Istimewa.

PEKANBARU – DPRD Kota Pekanbaru akhirnya mengesahkan APBD Perubahan 2025 dalam Rapat Paripurna yang digelar Selasa (30/9/2025).

Nilai anggaran perubahan sempat menjadi tarik ulur antara Rp2,9 triliun dan Rp3,210 triliun, sebelum akhirnya disepakati sebesar Rp3,210 triliun.

Paripurna dipimpin Ketua DPRD Pekanbaru M Isa Lahamid didampingi Wakil Ketua T Azwendi Fajri dan Andry Saputra. Hadir pula Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho, Wakil Wali Kota, Pj Sekda Zulfahmi Arifin, jajaran kepala OPD, serta unsur Forkopimda.

Juru Bicara Banggar DPRD Pekanbaru, Firman SE, menegaskan penyusunan perubahan APBD 2025 harus realistis dengan memperhitungkan kemampuan Pendapatan Asli Daerah (PAD).

“Kami merekomendasikan kepada Wali Kota agar mengevaluasi kinerja kepala OPD, sehingga ada peningkatan kas daerah,” ujar Firman.

Sementara itu, Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho menyampaikan apresiasi kepada DPRD. Ia menegaskan APBD Perubahan 2025 akan diprioritaskan untuk pembayaran utang tahun sebelumnya serta perbaikan jalan rusak di 1.300 titik yang selama lebih dari 20 tahun belum tertangani.

“Meski ruang fiskal terbatas, secara massif kita akan selesaikan bertahap,” kata Agung.

Berdasarkan kesepakatan, struktur APBD Perubahan 2025 terdiri dari:

Pendapatan Daerah: Rp3,182 triliun

Belanja Daerah: Rp3,190 triliun

Penerimaan Pembiayaan: Rp28,088 miliar

Pengeluaran Pembiayaan: Rp20 miliar

(hrc)

 




Editor :
Kategori : DPRD Pekanbaru
Untuk saran dan pemberian informasi kepada situsnews.com, silakan kontak ke email: redaksi situsnews.com
Berita Pilihan
Jumat 16 Januari 2026
Kemah Budaya Wartawan HPN 2026 Digelar di Baduy, PWI Tekankan Penghormatan Adat

Selasa 13 Januari 2026
Rahasia Awet Muda Tanpa Skincare Mahal, Ini Kebiasaan Sehari-hari yang Jarang Disadari

Rabu 07 Januari 2026
Rekomendasi Paket Internet Telkomsel Murah untuk Sebulan, Mulai Rp30 Ribuan

Senin 29 Desember 2025
Upah Minimum Riau 2026 Ditetapkan, Ini Daftar UMK Kabupaten/Kota

Sabtu 27 Desember 2025
Tren Carnivore Diet Makin Populer, Pakar Ungkap Risiko di Balik Klaim Manfaat

Minggu 21 Desember 2025
Mutasi Akhir Tahun, Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres Polda Riau Diganti

Jumat 12 Desember 2025
Besok, Masjid Raya An-Nur Riau Gelar Tabligh Akbar dan Penggalangan Dana untuk Korban Bencana Sumatera

Rabu 10 Desember 2025
Masyarakat Bingung Tanggal Cuti Natal? Ini Penjelasan Resminya

Senin 08 Desember 2025
Beda Warna Beda Khasiat: Ini Nutrisi Anggur Hijau, Merah, dan Hitam

Kamis 04 Desember 2025
Satu Amalan Kecil yang Mengantarkan Seseorang ke Surga

Copyrights © 2025 All Rights Reserved by Situsnews.com
Scroll to top