Jumat, 16 Januari 2026

Breaking News

  • Kemah Budaya Wartawan HPN 2026 Digelar di Baduy, PWI Tekankan Penghormatan Adat   ●   
  • Revolusi Perizinan di Pekanbaru: Lewat Sip Aman, Urus PBG Tak Lagi Bertahun-tahun   ●   
  • Rahasia Awet Muda Tanpa Skincare Mahal, Ini Kebiasaan Sehari-hari yang Jarang Disadari   ●   
  • Dinilai Bertentangan dengan Perda, DPRD Pekanbaru Bahas Perwako RT/RW   ●   
  • Insiden Berulang Pipa Gas TGI di Riau, Pakar Nilai Inspeksi Tak Menyeluruh   ●   
Siang ini, Silahturahmi Akbar FPK Riau Dihadiri Gubri dan Wagubri
Sabtu 06 Mei 2023, 08:33 WIB
Drs.H.Auni M Noor, M.Si, Ketua FPK Provinsi Riau

PEKANBARU - Jika tak ada aral melintang siang ini, Sabtu 6 Mai 2023, Forum Pembauran Kebangsaan (FPK) Provinsi Riau mengadakan Silahturahmi Akbar di Balai Serindit Gedung Daerah Jalan Diponegoro Pekanbaru. Silahturahmi dalam suasana Idul Fitri 1444 H ini akan dihadiri ratusan peserta utusan 73  Paguyuban, utusan FPK Kabupaten/Kota se Riau dan juga dihadiri Gubernur Riau Drs.H. Syamsuar, M.Si dan Wagubri selaku Ketua Dewan Pembina FPK Riau, Brigjen. TNI (Purn.) H. Edy Afrizal Natar Nasution, S.IP.

Ketua Panitia Pelaksana Silahturahmi Akbar FPK Riau, H. E.M Surachmat, SH.MH mengatakan, panitia pelaksanan sudah mempersiapkan acara sedemikian rupa. Acara dikemas santai namun serius. Selain sambutan dan arahan dari Ketua FPK Riau, Kaban Kesbangpol Provinsi Riau, Ketua Dewan Pembina dan Gubri, diakhir acara akan ada Tausiah Kebangsaan yang dismpaikan Ketua MUI Riau, Prof.Dr.KH,Ilyas Husti, MA.

"Acara diawali dengan makan siang bersama sembari silahturahmi antar etnis dan Paguyuban yang tergabung dalam FPK Riau. Ini silahturahmi resmi pertama Paguyuban se Riau pasca Ramadhan 1444 H. Kita berharap silahturahmi ini makin memperkuat ikatan kebangsaan antar etnis di Bumi Lancang Kuninng ini," ujar pria yang biasa disapa Eyang yang juga Ketua Umum Mitra Sunda Riau (Misuri) ini.

Senada dengan itu Ketua FPK Provinsi Riau, Drs. H.Auni M.Noor, M.Si didampingi Sekretaris FPK Riau Jailani menambahkan, acara silahturahmi merupkan agenda rutin FPK Riau dalam rangka terus merawat Pembauran Kebangsaan di Provinsi Riau. Menurut Auni semakin sering acara silahturahmi diadakan semakin baik pembauran kebangsaan antar etnis.

"Inti dari pembauran itu adalah silahturahmi, makin sering dilaksanakan silahturahmi maka makin baik pembauran kebangsaan kita. Karena itu, kita berharap semua Organisasi Peguyuban mengutus pesertanya untuk menghadiri silahturahmi ini, minimal Ketua, Sekretaris dan Bendahara dan akhir tahun ini kita adalah Parade Bhineka Tunggal Ika yang menampilkan budaya Nusantara masing-masing etnis yang nantinya juga menjadi ajang silahturahmi anggota Paguyuban se Riau," katanya.(rls)




Editor :
Kategori : Riau
Untuk saran dan pemberian informasi kepada situsnews.com, silakan kontak ke email: redaksi situsnews.com
Berita Pilihan
Jumat 16 Januari 2026
Kemah Budaya Wartawan HPN 2026 Digelar di Baduy, PWI Tekankan Penghormatan Adat

Selasa 13 Januari 2026
Rahasia Awet Muda Tanpa Skincare Mahal, Ini Kebiasaan Sehari-hari yang Jarang Disadari

Rabu 07 Januari 2026
Rekomendasi Paket Internet Telkomsel Murah untuk Sebulan, Mulai Rp30 Ribuan

Senin 29 Desember 2025
Upah Minimum Riau 2026 Ditetapkan, Ini Daftar UMK Kabupaten/Kota

Sabtu 27 Desember 2025
Tren Carnivore Diet Makin Populer, Pakar Ungkap Risiko di Balik Klaim Manfaat

Minggu 21 Desember 2025
Mutasi Akhir Tahun, Sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres Polda Riau Diganti

Jumat 12 Desember 2025
Besok, Masjid Raya An-Nur Riau Gelar Tabligh Akbar dan Penggalangan Dana untuk Korban Bencana Sumatera

Rabu 10 Desember 2025
Masyarakat Bingung Tanggal Cuti Natal? Ini Penjelasan Resminya

Senin 08 Desember 2025
Beda Warna Beda Khasiat: Ini Nutrisi Anggur Hijau, Merah, dan Hitam

Kamis 04 Desember 2025
Satu Amalan Kecil yang Mengantarkan Seseorang ke Surga

Copyrights © 2025 All Rights Reserved by Situsnews.com
Scroll to top